Masjid Baitur Rahim

~ Senin, 05 Maret 2012
Masjid BaiturrahimMasjid Baitur Rahim adalah salah satu masjid yang cukup bagus yang terletak di desa Dengok, kecamatan Paciran, kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Suasananya yang nyaman menjadikan masjid ini sebuah ampiran bagi orang dalam perjalanan jauh.

Di Baitur Rohim, selain beribadah, kita bisa menikmati pemandangan laut dengan angin yang sepoi-sepoi tepat di sebelah utara masjid. Sungguh keindahan alam yang agung, dan pengingat atas kebesaran Allah.

Masjid Baitur Rohim yang dikelilingi laut, kuburan dan jalan raya ini dibangun sekitar tahun 1990 dan direnovasi tahun 2005. Pada tahun 2008, masjid ini diresmikan secara langsung oleh K.H. Amien Rais.

Jamaah di Baitur Rahim cukup banyak karena selain orang Dengok, warga luar desa seperti Blimbing, Kandang Semangkon -- dan ditambah para musyafir -- kerap melakukan shalat di masjid tersebut.

Jika anda penasaran dengan tempat ibadah yang memiliki arsitektur sederhana namun indah ini, silahkan sekali-kali mampir atau berjamaah di masjid tersebut, di jalan raya Deandles, sekitar tiga kilometer dari Wisata Bahari Lamongan.

0 komentar:

Posting Komentar